Meningkatkan Minat Belajar IPA melalui Penerapan Media Permainan “Mencongak Ogah”
Kata Kunci:
Metode permainan, mencocokkan, minat belajar, organ gerak hewanAbstrak
Membuat pembelajaran serasa sedang bermain adalah hal yang sangat membantu siswa sehingga merasa senang untuk belajar. Salah satunya melalui penggunaan media pembelajaran yang menarik. Media Mencongak Ogah dikembangkan untuk pembelajaran Organ Gerak Hewan dengan metode Permainan. Mencongak Ogah merupakan akronim dari “Mencocokkan gambar dan keterangan organ gerak hewan”. Media ini sangat sederhana, baik dari alat dan bahan yang dibutuhkan dan cara pembuatannya sangat mudah. Bahan untuk membuat media ini sangat muda didapatkan yaitu dari koran/kertas bekas, gambar dan keterangan yang dicetak, dan kaleng bekas sebagai wadahnya. Dalam penggunaannya juga sangat mudah dilakukan karena siswa hanya perlu mencari gambar dan keterangan untuk mencocokkannya sesuai dengan materi yang dipelajari. Tujuan penerapan media Mencongak Ogah ini yaitu untuk meningkatkan minat belajar siswa. Apabila minat belajar siswa meningkat, maka akan berdampak baik pada proses dan hasil belajarnya. Berdasarkan hasil yang diperoleh sebelum menggunaan media dan setelah menggunakan media, terlihat bahwa minat belajar siswa meningkat dan berdampak pula hasil belajar siswa yang meningkat.
Unduhan
Referensi
Lusidawaty, V., Fitria, Y., Miaz, Y., & Zikri, A. (2020). Pembelajaran Ipa Dengan Strategi Pembelajaran Inkuiri Untuk Meningkatkan Keterampilan Proses Sains Dan Motivasi Belajar Siswa Di Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 4(1), 168–174. Https://Doi.Org/10.31004/Basicedu.V4i1.333
Sunami, M. A., & Aslam, A. (2021). Pengaruh penggunaan media pembelajaran video animasi berbasis zoom meeting terhadap minat dan hasil belajar IPA siswa sekolah dasar. Jurnal Basicedu, 5(4), 1940-1945.
Setiawati, N. L. M., DANTES, D. N., CANDIASA, D. I. M., & Komp, M. I. (2015). Pengaruh Penggunaan Media Gambar Flash Card Terhadap Minat dan Hasil Belajar IPA Peserta Didik Kelas VI SDLBB Negeri Tabanan. Jurnal Penelitian Dan Evaluasi Pendidikan Indonesia, 5(1).
Sari, N. L. S. D., Sudana, D. N., & Parmiti, D. P. (2019). Pengaruh VCT Berbantuan Media Sederhana Terhadap Hasil Belajar PKN. Journal of Education Technology, 3(2), 49-57.
Afifah, N. L., Murtono, M., & Santoso, S. (2020). Pengembangan buku saku berbasis literasi sains untuk meningkatkan minat belajar tema organ gerak hewan dan manusia pada siswa sekolah dasar. Journal for Lesson and Learning Studies, 3(3), 448-453.
Musfiroh, T. (2012). Teori dan konsep bermain. PAUD4201/Modul, 1, 1-44.
Friantini, Rizki Nurhana dan Winata, Rahmat. (2009). Analisis Minat Belajar pada Pembelajaran Matematika. Jurnal Pendidikan Matematika Indonesia Volum 4 Nomor 1 bulan Maret 2019 Page 6 - 11 p-ISSN: 2477-5967 e-ISSN: 2477-8443.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2022 Arvenry Pegriandi Ndun, Syukeyath Da Trus Pandong

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal Media Edukasi dan Pembelajaran dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution 4.0 International License.
